Yisalaminkapuas.or.id - Syifa Shopia yang tergabung dalam klub sepatu roda Antang Inline Speed Kapuas sukses raih podium ke-2, setelah mengalahkan kurang lebih 400 atlet pada kejuaraan Nasional Sepatu Roda yang diikuti oleh 67 Club Sepatu Roda dari berbagai daerah diseluruh Provinsi dan Kota di Indonesia. Kejuaraan Nasional Sepatu Roda Piala Walikota Solo ke 7 yang diadakan di Velodrome Manahan Solo, 20-21 Agustus 2022.
Tekad dan semangat yang kuat Siswi kelas tiga di SDIT Al Amin Kapuas tersebut memberanikan diri untuk mengikuti ajang kejuaraan Sepatu Roda Nasional di Solo. Bahkan, dikabarkan juga sebelumnya bahwa ananda syifa hanya didampingi oleh pelatih yang juga sebagai official.
"Ananda syifa sangat bersemangat sekali mengikuti kejuaraan tersebut, memberanikan diri untuk tetap berangkat walaupun seorang diri dan hanya didampingi oleh pelatihnya. Namun, kami selaku orang tua ikut menyusul ananda untuk memberikan semangat dan dukungan tentunya pada kejuaraan tersebut." Ungkap Muhammad Agus Salim selaku Orang Tua dari Ananda
"Kebiasaan-kebiasaan yang sering diterapkan di Sekolah Al Amin juga menjadi salah satu faktor terbentuknya kepribadian yang mandiri pada diri ananda, sehingga memberanikan diri untuk berangkat tanpa pendampingan orang tua dan bahkan menyiapkan peralatan sendiri." Tambah beliau.
Ananda Syifa mengikuti Kejuaraan Sepatu Roda Nasional Piala Walikota Solo ke-7 kategori pemula sesuai dengan umur ananda. Dengan Memperlombakan adu kecepatan di lintasan Jarak 100 meter mengalahkan seluruh peserta yang ikut berpartisipasi.
"Harapan saya kedepan untuk ananda, bisa mnjadi lebih baik lagi dan bisa menerapkan sikap disiplinnya sebagai atlet dlm kehidupanya sehari-hari, dan juga bisa mmbuktikan bahwa muslimah berhijab juga bisa berprestasi dalam bidang olahraga." Ungkap Agus dihubungi melalui Whatsapp