Status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di kota Kuala Kapuas yang membuat keterbatasan dalam bertatap muka secara langsung sehingga kegiatan wisuda kelulusan yang biasanya dilaksanakan dengan mengumpulkan banyak orang kini dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting Cloud di tempat masing-masing.
Meskipun kegiatan berlangsung tanpa tatap muka, namun tetap saja mengundang haru tangis pada saat kegiatan berlangsung. Terlihat ada beberapa siswa yang terharu pada saat penampilan video kenang-kenangan dari Guru dan Adik Kelas yang ditinggalkan. Gelak tawa pun dihadirkan pada saat pemutaran video Beberapa Alasan Terlambat Datang Sekolah dan Tidak Mengerjakan Tugas.
"Dengan adanya kegiatan virtual graduation ini kita diberikan kesempatan oleh Allah Swt. untuk dapat bertatap muka walaupun terpisahkan oleh jarak dan tempat. Pada masa pandemi covid-19 kita patut bersyukur diberikan hadiah terindah berupa Virtual Graduation yang patut kita syukuri." ujar Siti Sarah selaku kepala sekolah SMPIT Al Amin Kapuas.
Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Yayasan Islam Al Amin Kapuas Ustadz Agus Setiawan "Kegiatan yang pertama kali dan semoga yang terakhir kali pada masa pandemi ini, terasa hampa tentunya pada bulan April kalian libur kemudian tau-taunya lulus, tanpa ada pertemuan pembelajaran di kelas, tanpa ada Ujian Nasional. Karena sudah diberikan ujian yang lebih hebat dari Allah Swt. melebihi dari Ujian Nasional. Jadi jangan dianggap kalian lulus tanpa ujian. Inshaa Allah lulus ujian dari Allah Swt.". ujarnya.
"Dengan adanya kegiatan virtual graduation ini kita diberikan kesempatan oleh Allah Swt. untuk dapat bertatap muka walaupun terpisahkan oleh jarak dan tempat. Pada masa pandemi covid-19 kita patut bersyukur diberikan hadiah terindah berupa Virtual Graduation yang patut kita syukuri." ujar Siti Sarah selaku kepala sekolah SMPIT Al Amin Kapuas.
Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Yayasan Islam Al Amin Kapuas Ustadz Agus Setiawan "Kegiatan yang pertama kali dan semoga yang terakhir kali pada masa pandemi ini, terasa hampa tentunya pada bulan April kalian libur kemudian tau-taunya lulus, tanpa ada pertemuan pembelajaran di kelas, tanpa ada Ujian Nasional. Karena sudah diberikan ujian yang lebih hebat dari Allah Swt. melebihi dari Ujian Nasional. Jadi jangan dianggap kalian lulus tanpa ujian. Inshaa Allah lulus ujian dari Allah Swt.". ujarnya.